Camat Cisoka Paksa Bongkar Pemasangan Paving Blok Miring Sebelah di Desa Cibugel, Sumartono: Memalukan

    Camat Cisoka Paksa Bongkar Pemasangan Paving Blok Miring Sebelah di Desa Cibugel, Sumartono: Memalukan

    TANGERANG, Proyek pembangunan pemeliharaan jalan paving blok di Kampung Bojong Sapi Desa Cibugel kecamatan Cisoka terpaksa di bongkar seorang Camat dikarenakan dalam teknis lapangannya miring sebelah, Senin, 6 November 2023.

    Sumartono selaku Camat Cisoka Kabupaten Tangerang sempat merasa jengkel ketika wartawan memberikan informasi terkait pemasangan paving blok yang miring di wilayah pemerintahannya.

    " Sudah dibongkar dan di perbaiki pak, sangat memalukan CV pemborongnya, padahal saya baru jadi Camat di Cisoka ini, " ujar Sumartono.

    Ditambahkannya, nantinya ketika saat pencairan dananya akan di menjadi perhatian khusus kami selaku pemberi kegiatan POKIR di kecamatan Cisoka.

    " Nanti dikabari pak, " tukasnya kembali.

    Sedianya, Proyek pembangunan pemeliharaan Paving Blok di kampung Bojong Sapi desa Cibugel kecamatan Cisoka diduga tanpa pengawasan ketat dari dinas terkait maupun dari kecamatan setempat.

    Terlihat, pemasangan paving blok yang berada tepat didepan salah satu rumah warga terlihat miring kebawah sehingga warga yang melintas untuk turun kebawah harus berhati – hati.

    ” Aneh, pemasangan batu pavingnya miring sebelah sehingga harus berhati-hati jika berjalan cepat atau lari, ” ungkap Rey salah satu aktivis di Tangerang, Jum’at, 3 November 2023.

    Lanjutnya, ketika di konfirmasi pemborong dari CV. SHONNY KARYA sebagai pelaksana kegiatan di dua pengerjaan di Cisoka membenarkan atas hasil kerjaan anak buahnya.

    ” Benar pak itu CV saya, nanti akan diperbaiki secepatnya, ” tukasnya pada wartawan.

    Sedianya, saat tim awak media melakukan kontrol investigasi ke lokasi kegiatan paving blok di dua titik menemukan banyak kejanggalan dan di nilai kurang dalam mutu dan kualitas.

    Di ketahui dua titik kegiatan tersebut.

    1. Pemeliharaan jalan Paving Blok kp. Megu RT 004 Desa Karang Harja dengan nilai kontrak Rp.99.850.000, - dengan volume 2M x 110M dari Sumber dana APBD 2023.

    2. Pemeliharaan jalan Paving Blok kp. Pabuaran Bojong Sapi Ds. Cibugeul dengan nilai kontrak Rp.99.850.000, - dengan volume 2M x 110M dari Sumber dana APBD 2023. (Tim)

    Johanda Sulaiman Sianturi

    Johanda Sulaiman Sianturi

    Artikel Sebelumnya

    Koramil 05/Balaraja Sambang Tali Asih di...

    Artikel Berikutnya

    Sambut Kirab Pemilu 2024, PPK Mekar Baru...

    Komentar

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Sinergi Demi Keamanan: Bhabinkamtibmas Polsek Kelapa Dua dan Babinsa Sambangi Warga Bencongan Indah
    Hendri Kampai: Merah Putih, Bukan Abu-Abu, Sekarang Saatnya Indonesia Berani Jadi Benar
    17 Remaja Diamankan Dalam Semalam, Polisi Sita Senjata Tajam Usai Gagalkan Tawuran di Jakarta Barat

    Ikuti Kami